Inilah 5 Dampak Negatif Bila Kurang Bijak Memanfaatkan Media Sosial!

Media sosial dijadikan sebagai suatu alat untuk berinteraksi dengan orang lain secara online tanpa batasan ruang dan waktu.

Jika dimanfaatkan dengan benar, media sosial bisa membawa banyak manfaat bagi penggunanya.

Namun, jika kurang bijak dalam menggunakannya, media sosial juga dapat merugikan.

Berikut 5 dampak negatif pemanfaatan media sosial yang kurang bijak.

1. Menghabiskan Waktu

Ketika menggunakan media sosial untuk hal-hal yang tidak jelas, hal ini akan sangat membuang waktu.

Bisa dibayangkan berapa banyak waktu kita untuk memakai media sosial itu hanya untuk scroll dan cek notifikasi yang tidak jelas.

2. Privasi akan Berkurang

Privasi menjadi berkurang karena apa-apa selalu diposting dan di buat status.

Misalnya, ke kamar mandi diposting atau ke kamar mandi buat status. Hal ini membuat privasi berkurang.

Perlu diingat bahwa data yang dibagikan di media sosial seperti alamat rumah bisa dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk hal yang sifatnya dapat merugikan.

3. Susah Mendapatkan Kerja

Zaman sekarang, salah satu tolak ukur untuk menilai seseorang termasuk perusahaan menilai calon karyawan, bisa melihat dari penggunaan media sosial.

Jadi, jangan heran kalau sekarang perusahaan meminta mencantumkan akun media sosial pada saat melamar kerja.

Oleh karena itu, manfaatkanlah media sosial secara bijak. Hindari hal-hal yang sifatnya negatif dalam mengunakan media sosial.

4. Berkurangnya Interaksi Sosial

Kenapa bisa seperti itu karena orang yang terlalu over di media sosial, tolak ukur kebahagiaan dia adalah love comment like dan sebagainya.

Hal tersebut membuat seseorang lebih fokus pada interaksi di media sosial daripada berinteraksi secara langsung.

5. Membuat Citra Diri Menjadi Buruk

Ketika seseorang sering berkata kasar atau membagikan berita bohong, maka citra orang tersebut akan menjadi negatif.

Begitu juga ketika seseorang terlalu sering mengeluh, pamer harta, mengumbar hubungan percintaan di media sosial.

Perlu diingat segala sesuatu yang sifatnya berlebihan itu tidak baik.

Itulah 5 dampak negatif karena memanfaatkan media sosial dengan kurang bijak.

Starlink Resmi Hadir di Indonesia: Presiden Jokowi dan Elon Musk Akan Meresmikan di World Water Forum Ke-10

JariBijak.com - Kehadiran Starlink akan semakin nyata dirasakan masyarakat Indonesia sebentar lagi. Dikatakan Menteri Koordinator...

Apple Mulai Merapat ke OpenAI untuk Hadirkan ChatGPT ke iOS 18

JariBijak - Apple perlahan-lahan kini mulai merapat ke OpenAI untuk mewujudkan kerjasama antara keduanya...

Starlink Milik Elon Musk Segara Masuk RI, Ini Daftar Harganya!

JariBijak - Elon Musk, melalui layanan internet satelitnya yang terkenal, Starlink, siap memasuki pasar...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here