Jaribijak – Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 diperpanjang sampai Rabu (11/10) pukul 23.59 WIB. Informasi tersebut disampaikan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui laman Instagram resmi @bkngoidofficial.
Sebelumnya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dijadwalkan berakhir pada 9 Oktober 2023.
Dengan perpanjangan waktu ini, diharapkan para calon pelamar dapat memanfaatkan perpanjangan waktu dengan maksimal.
Jadwal Terbaru CPNS dan PPPK 2023
Penyesuaian jadwal terbaru seleksi CPNS dan PPPK 2023 ini tertuang dalam Surat BKN Nomor 9386/B-KS.04.01/SD/E/2023.
Di dalamnya dijelaskan bahwa tingginya trafik pendaftaran pada Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) berdampak terhadap portal pendaftaran seleksi CPNS 2023.
Oleh karena itu, pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 diperpanjang dengan rincian jadwal berikut, seperti yang dilansir dari laman resmi BKN.
Jadwal terbaru CPNS 2023
- Pengumuman seleksi: 19 September-3 Oktober 2023
- Pendaftaran seleksi: 20 September-11 Oktober 2023
- Seleksi administrasi: 20 September-14 Oktober 2023
- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 15-18 Oktober 2023
- Masa sanggah: 19-21 Oktober 2023
- Jawab sanggah: 19-23 Oktober 2023
- Pengumuman pasca sanggah: 22-28 Oktober 2023
- Penarikan data final: 29-31 Oktober 2023
- Penjadwalan seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS: 1-4 November 2023
- Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS: 5-8 November 2023
- Pelaksanaan SKD CPNS: 9-18 November 2023
- Pengolahan nilai SKD CPNS: 16-19 November 2023
- Pengumuman hasil SKD CPNS: 20-22 November 2023
- Masa sanggah: 23-25 November 2023
- Jawab sanggah: 23-27 November 2023
- Pengolahan nilai SKD CPNS hasil sanggah: 26-30 November 2023
- Pengumuman pasca sanggah: 27 November-2 Desember 2023
- Pelaksanaan seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS non CAT: 3-22 Desember 2023
- Penetapan titik lokasi SKB dengan CAT (input lokasi): 3-5 Desember 2023
- Pemilihan titik lokasi SKB dengan CAT oleh peserta seleksi: 6-8 Desember 2023
- Penarikan data final: 9-10 Desember 2023
- Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 11-12 Desember 2023
- Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT: 13-15 Desember 2023
- Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 16-22 Desember 2023
- Integrasi nilai SKD dan SKB: 23 Desember 2023-4 Januari 2024
- Pengumuman kelulusan: 5-12 Januari 2024
- Masa sanggah: 13-15 Januari 2024
- Jawab sanggah: 13-19 Januari 2024
- Pengolahan nilai seleksi hasil sanggah: 15-20 Januari 2024
- Pengumuman kelulusan pasca sanggah: 16-22 Januari 2024
- Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari-21 Februari 2024
- Usul penetapan NIP CPNS: 22 Februari-22 Maret 2024
Jadwal terbaru PPPK 2023
- Pengumuman Seleksi: 19 September s.d. 3 Oktober 2023
- Pendaftaran Seleksi: 20 September s.d. 11 Oktober 2023
- Seleksi Administrasi: 20 September s.d. 14 Oktober 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 15 s.d. 18 Oktober 2023
- Masa Sanggah: 19 s.d. 21 Oktober 2023
- Jawab Sanggah: 19 s.d. 23 Oktober 2023
- Pengumuman Pasca Sanggah: 22 s.d. 28 Oktober 2023
- Penarikan data final: 29 s.d. 31 Oktober 2023
- Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 1 s.d. 4 November 2023
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 5 s.d. 8 November 2023
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 10 November s.d. 4 Desember 2023
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 15 November s.d. 6 Desember 2023
- Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 30 November s.d. 9 Desember 2023
- Pengumuman Kelulusan: 6 s.d. 15 Desember 2023
- Pengisian DRH NI PPPK: 16 Desember 2023 s.d. 14 Januari 2024
- Usul Penetapan NI PPPK: 15 Januari s.d. 13 Februari 2024
Itulah informasi terbaru mengenai pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 diperpanjang hingga 11 Oktober mendatang.
Baca Juga: 30 Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2023, Keren dan Kreatif